I Can Do It. |
Pada kesempatan ini kami menyusun tujuh tips untuk menghadapi ujian sidang sarjana agar tak grogi.
1. Berdoa
Sudah barang tentu ini adalah hal yang mutlak kita lakukan sebagai umat yang beriman. Tetapi masih ada yang mengabaikan hal religius ini. Doa adalah untuk ketenangan batin dan mental kita dalam menghadapi segala cobaan yang akan kita lalui. Maka memohonlah pada-Nya agar selalu diberikan ketenangan lahir dan batin.
2. Baca lagi skripsi
Sebelum menghadapi sidang skripsi, kamu harus mempelajari kembali literatur yang kamu masukkan dalam skripsi. Meskipun kamu sudah sangat menguasainya, tapi proses penyelesaian skripsi yang panjang bisa membuatmu lupa terhadap beberapa hal.
3. Latihan presentasi
Kamu bisa menguji slide presentasimu di depan teman-teman terdekat. Mintalah teman-temanmu untuk memberikan saran dan kritik sebagai masukan untukmu. Ukur waktu yang kamu butuhkan untuk menyelesaikan presentasi tersebut. Hal ini diperlukan supaya kamu bisa memperkirakan waktu yang kamu habiskan pada sidang nanti.
4. Cari tahu dosen penguji
Kamu harus mencari tahu siapa dosen yang akan mengujimu saat sidang nanti. Setidaknya, setelah kamu mengetahuinya, kamu akan merasa lebih siap mental dalam menghadapi dosen tersebut saat sidang berlangsung. Jika perlu, kamu cari tahu karakter si dosen ketika menguji seniormu terdahulu.
5. Jaga kesehatan
Jangan sampai kamu sakit saat menghadapi sidang skripsi. Jika kesehatanmu terganggu, hal ini bisa sangat mengganggu proses sidang skripsi tersebut. Makanlah makanan yang bergizi. Hindari dahulu makanan yang kurang sehat, seperti mi instan, gorengan, es, dan sebagainya. Kamu harus sangat memperhatikan kesehatanmu.
6. Persiapkan pakaian
Untuk menghilangkan stres, kamu bisa mengisi waktu dengan menyiapkan pakaian yang akan kamu kenakan saat sidang nanti. Pilihlah pakaian formal dan rapi tetapi tetap nyaman. Penampilan yang baik akan membuatmu lebih percaya diri saat menjalani sidang skripsi.
7. Istirahat
Jangan forsir tubuh dan pikiranmu untuk menghadapi sidang skripsi. Lakukanlah sedikitrefreshing bersama keluarga atau teman terdekat. Cara ini ampuh untuk menghilangkan stres menjelang sidang. Pikiran yang fresh akan membuatmu lebih tenang dalam menghadapi dosen penguji.
Demikian semoga dapat membantu adik-adik yang akan melaksanakan ujian sidang nanti.[sw]